Wasir atau ambeien adalah kondisi ketika pembuluh darah di area anus maupun ujung rektum mengalami pembengkakan atau pelebaran. Situasi ini bisa menimbulkan rasa nyeri, ketidaknyamanan, hingga perdarahan saat buang air besar. Namun masih banyak dari masyarakat yang belum mengetahui apa itu wasir (ambeien), sehingga masih dianggap bukan suatu hal yang harus segera ditangani.
Penyebab Wasir (Ambeien)
Wasir atau ambeien muncul akibat pembengkakan dan peradangan pembuluh darah di sekitar anus karena adanya tekanan berlebih. Beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko terjadinya kondisi ini antara lain:
- Sembelit kronis (konstipasi): sering dipicu kurangnya asupan serat dalam makanan.
- Mengejan terlalu kuat: bisa terjadi saat BAB dengan tinja keras, proses persalinan, mengangkat benda berat, atau akibat batuk maupun muntah berkepanjangan.
- Duduk dalam waktu lama: umumnya dialami pekerja kantoran atau orang dengan aktivitas fisik terbatas.
- Tekanan pada panggul: dapat disebabkan oleh kehamilan, obesitas, atau adanya penumpukan cairan di perut (asites).
- Jaringan panggul melemah: biasanya karena proses penuaan atau setelah kehamilan.
- Penyakit tertentu: misalnya diare berkepanjangan, prolaps rektum (anus turun), radang usus, hingga kanker usus besar.
- Faktor keturunan: riwayat keluarga dengan wasir dapat meningkatkan risiko.
Jenis Wasir
- Wasir Internal
Terjadi ketika pembengkakan ada di dalam anus sehingga tidak terlihat dari luar. Biasanya tidak menimbulkan gejala, namun bila muncul, keluhannya bisa berupa:
- Perdarahan dengan darah merah segar saat BAB.
- Rasa nyeri atau tidak nyaman ketika buang air besar.
- Benjolan lunak yang keluar saat BAB, bisa masuk kembali sendiri atau dengan bantuan jari.
- Wasir Eksternal
Muncul ketika pembuluh darah yang membengkak tampak di luar anus. Gejalanya meliputi:
- Benjolan keras di sekitar anus.
- Nyeri, terutama saat BAB atau saat duduk.
- Pembengkakan disertai kemerahan.
- Perdarahan dengan darah segar.
- Anus terasa lembap atau mengeluarkan lendir.
- Rasa gatal di area anus.
Kesimpulan Apa Itu Wasir (Ambeien)
Segera periksakan diri bila gejala wasir tidak membaik. Di ST Wasir Center, prosedur penanganan modern dapat dilakukan hanya dalam waktu ±15 menit, tanpa rawat inap, minim rasa sakit, dan pasien bisa cepat kembali beraktivitas.